Sponsors Link

13 Macam-Macam Sumber Energi

Sponsors Link

Bisa dikatakan jika listrik memegang peran penting pada kehidupan. Listrik merupakan sumber energi utama untuk kegiatan manusia baik itu industri atau rumah tangga. Dari mulai berbagai barang elektronik sampai pabrik besar dan bahkan hingga pesawat terbang juga semuanya membutuhkan listrik dinamis.

Umumnya, sumber energi contohnya energi listrik diperoleh dengan cara mengubah energi kinetik lewat generator menjadi listrik. Selain itu, masih banyak sumber energi di dunia yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai kehidupan manusia.

1. Nuklir

Salah satu dari macam macam sumber energi yang pertama adalah nuklir. Nuklir adalah sumber energi yang paling padat jika dibandingkan dengan sumber energi lain di alam yang dapat dikembangkan oleh manusia.

Ini artinya, manusia bisa mengekstrak banyak panas serta listrik dari yang sudah diberikan dibandingkan dengan sumber energi lain dengan jumlah yang sama. Sebagai perbandingannya, 1 kg batu bara serta uranium yang sama sama berasal dari perut bumi.

Apabila mengekstrak listrik dari 1 kg batubara, maka bisa digunakan untuk lampu 100w selama 4 hari. Namun dengan 1 kg uranium, maka bisa menggunakan lampu sampai 180 tahun.

Meski begitu, semua ada sisi positif dan negatif termasuk sumber energi nuklir yang bisa bocordan menyebabkan bencana besar karena radioaktif yang dapat membunuh manusia. Untuk itu, perlu mendapatkan perhatian serius jika memang ingin menggunakan sumber energi nuklir.

2. Minyak

Minyak juga merupakan salah satu dari macam macam sumber energi. Minyak digunakan untuk bahan bakar Pembangkit Listrik Tenaga Diesel serta bisa banyak ditemukan di Indonesia. Namun, sistem penghasil energi ini dapat menyebabkan limbah asap yang menyebabkan polusi udara.

Ditambah lagi, minyak adalah jenis sumber energi yang tidak bisa diperbaharui. Untuk itu, sebaiknya pilih energi alternatif yang lain supaya tidak habis.

3. Energi Gelombang

Sumber energi berikutnya yang bisa dimanfaatkan adalah gelombang laut yang sedang pasang. Pemakaiannya juga tidak akan merusak lingkungan. Meski begitu, anggaran yang dibutuhkan untuk membangun reaktor lumayan besar. Ditambah lagi, kecepatan ombak yang tidak stabil juga menjadi kendala tersendiri.

4. Sumber Energi Angin

Untuk sumber energi angin tidak butuh bahan bakar sebab hanya diambil dari angin saja. Untuk itu, kecepatan angin akan menentukan seberapa daya yang akan dihasilkan. Untuk memakai pembangkit ini, maka butuh angin yang kencang supaya nantinya energi yang tercipta juga besar.

5. Batu Bara

Batu bara menjadi sumber energi yan bisa dimanfaatkan dan sangat mudah untuk ditemukan. Namun kekurangannya, batu bara membutuhkan biaya yang besar serta tempat memadai dan hasil pembakarannya juga menyebabkan polusi udara.

6. Sumber Energi Hidro Elektrik

Energi hidro elektrik biasa lebih dikenal dengan sebutan energi bendungan. Bendungan nantinya akan memutar turbin dan menjadi energi yang tidak terbatas sehingga bisa dimanfaatkan sebagai sumber listrik. Akan tetapi, ada dampak buruk yang juga bisa ditimbulkan yakni banjir dan jika sedang kemarau maka angin tidak bisa memutar turbin.

7. Panas Bumi

Sumber energi selanjutnya adalah panas bumi yang juga merupakan jenis sumber energi tidak akan habis dan inilah yang membedakan panas bumi dengan batu bara serta minyak. Akan tetapi, sayangnya tidak banyak lokasi yang bisa dibangun supaya bisa menghasilkan energi dari sumber tersebut.

8. Tenaga Surya

Tenaga surya juga menjadi sumber energi tak terbatas yang bisa dimanfaatkan sebagai tenaga listrik. Namun ketika ingin memakai tenaga surya sebagai sumber energi, maka butuh biaya yang mahal hanya untuk membangun reaktor. Selain itu, ada hambatan lain yang juga harus dihadapi yakni faktor cuaca.

9. Energi Pasang Surut

Energi ini dihasilkan pasang surut air yang kemudian dijadikan energi. Energi pasang surut juga merupakan energi yang terbarukan. Selain itu, energi pasang surut juga lebih mudah diprediksi dibandingkan dengan energi angin atau energi surya. Akan tetapi, sayangnya pemanfaatannya belum begitu luas mengingat biaya yang tinggi serta lokasi pasang surut yang terbatas.

10. Biomass

Biomass merupakan bahan organik dari hasil fotosintesis baik itu buangan atau produk. Contoh dari biomass diantaranya adalah rumput, pepohonan, sampah pertanian, ubi, tinja atau kotoran ternak dan limbah hutan.

Selain digunakan sebagai tujuan primer serat, pakan ternak, bahan pangan, minyak nabati, bahan bangunan dan lainnya, biomassa juga bisa dibagai sebagai sumber energi listrik bahkan juga bisa dikembangkan.

Contohnya seperti GE yang bekerja sama dengan PLN untuk membangun pusat tenaga listrik biomassa yang dinamakan dengan biomass memakai serpihan kayu dengan menggunakan teknologi Jenbacher.

Teknologi tersebut bisa menghasilkan listrik dengan memanfaatkan limbah gas landfill, batu bara, gas methana serta sewage gas. Sekarang ini, ada lebih dari 700 mesin gas GE yang menghasilkan 500 megawatt listrik di banyak tempat di Indonesia.

11. Bahan Makanan

Bahan makanan juga menjadi sumber energi khususnya bagi manusia dan juga makhluk hidup di bumi. Ada beberapa bahan makanan yang bisa dijadikan sumber energi untuk tubuh manusia, diantaranya:

Untuk vitamin bisa memberikan banyak manfaat untuk tubuh seperti mencegah jenis kanker tertentu, meningkatkan daya tahan tubuh dan juga menguatkan tulang serta gigi. Sedangkan protein berguna untuk pertumbuhan otot, rambut, tulang dan juga kulit selain juga sebagai energi.

Sementara air juga tidak kalah penting karena berguna untuk mengeluarkan toksin dari dalam tubuh, mencegah dehidrasi, membawa nutrisi ke seluruh tubuh, mencegah konstipasi dan masih banyak lagi.

12. Sumber Energi Matahari

Sumber energi berikutnya yang juga sangat bermanfaat untuk manusia adalah bagian bagian matahari. Kegunaannya dari mulai yang sederhana yakni mengeringkan pakaian sampai membantu pertumbuhan dari tanaman.

Selain itu, kegunaan matahari sebagai sumber energi yang semakin berkembang adalah solar lighting atau lampu memakai energi dari panas matahari yang diperoleh dari panel surya. Jenis lampu seperti ini sekarang sudah banyak ditemui khususnya di beberapa kota besar.

13. Sumber Energi Fosil

Fosil juga bisa dijadikan sebagai sumber energi namun tidak bisa diperbaharui. Yang termasuk sumber energi dari bahan bakar fosil diantaranya adalah gas alam, batu bara serta minyak bumi.

Crude oil atau minyak bumi adalah minyak yang nantinya akan diproses menjadi solar, bensin atau petroleum dimana dalam bentuk awalnya berupa batuan, campuran pasir dan juga minyak.

Kualitas batu bara dibedakan berdasarkan kondisi vegetasi alam. Sedangkan untuk minyak bumi terlebih dahuku harus melewati pemrosesan. Sedangkan gas alam berbentuk metana sehingga tidak memiliki rasa, bau atau warna.

Sponsors Link
, ,
Oleh :
Kategori : Geografi